Thu. Feb 13th, 2025

Bekerja ke luar negeri memerlukan persiapan matang dan proses yang panjang, kadang berliku dan pastinya akan berbeda-beda prosesnya sesuai dengan negara tujuan anda.

Berikut ini adalah langkah-langkah umum yang dapat membantu anda memulai proses tersebut.

  • Identifikasi Negara Tujuan dan Persyaratan:

Pilih dan tetapkan negara tujuan Anda, karena setiap negara memiliki persyaratan yang berbeda-beda untuk perawat asing.

Carilah informasi tentang persyaratan sedetil-detilnya seperti: Kualifikasi apa yang dibutuhkan, sertifikasi atau ujian apa saja yang harus dipersiapkan, bagaimana memperoleh visa kerja, atau tingkat kemampuan bahasa seperti apa yang harus anda miliki.

  • Persiapan Kredensial:

Pastikan kredensial Anda lengkap, seperti Ijasah D3 atau S1 Keperawatan, STR, surat pengalaman kerja dan beberapa sertifikat keahlian lainya yang anda miliki. Dan jangan lupa semua dokumen perlu di verifikasi keasliannya oleh Lembaga verifikasi yang diakui oleh negara tujuan. Khusus untuk yang ke Timur Tengah silahkan cek video saya tentang proses verifikasi melalui dataflow.

  • Ujian Kemampuan Bahasa:

Kemampuan berbahasa Inggris biasanya sangat penting, terutama jika Anda ingin bekerja di negara dengan bahasa Inggris sebagai Bahasa utamanya seperti UK, US, New Zealand dan Australia. Anda wajib mengikuti ujian kemampuan bahasa Inggris seperti OET, IELTS atau TOEFL dengan standar skore tertentu.

Jika anda ingin ke Timur Tengah anda juga wajib bisa Bahasa Inggris, karena untuk lulus prometrik mensyaratkan skor TOEFL minimal 450, dan tentu akan lebih baik jika anda mahir Bahasa Arab juga, Ke Jepang harus bisa Bahasa Jepang, ke Jerman ya anda harus belajar Bahasa Jerman, demikian juga ke Belanda, Taiwan dan Korea.

  • Kembangkan relasi dan jaringan dengan group perawat Profesional:

Bergabung dengan jaringan keperawatan yang ada di negara tujuan, di sana anda bisa berkenalan dengan perawat senior yang bisa memandu proses dan bertanya tentang peluang kerja, pengalaman adaptasi, social budaya dan tentu saja masalah lainnya.

  • Cari Lowongan Pekerjaan:

Gunakan situs pencarian pekerjaan yang terpercaya, situs web rumah sakit dan lembaga kesehatan resmi di negara tujuan, atau agen perantara perawat untuk mencari lowongan pekerjaan yang sesuai keinginan anda.

  • Siapkan surat lamaran dan dokumen pendukung yang diperlukan.

Persiapkan surat lamaran, resume (CV), dan referensi yang kuat. Pastikan anda menuliskan   pengalaman dan keterampilan yang relevan dengan lowongan kerja yang tersedia.

Kirimkan lamaran Anda sesuai dengan persyaratan yang dijelaskan dalam iklan lowongan kerja tersebut dan pastikan Anda mengikuti petunjuk dengan cermat.

  • Wawancara:

Jika Anda terpilih, Anda mungkin diundang untuk wawancara baik lewat telepon, video call atau secara langsung. Persiapkan diri dengan baik untuk wawancara ini. Untuk Teknik wawancara banyak sekali video di internet yang menjelaskan tips dan trick sukses  wawancara.

  • Visa dan Izin Kerja:

Setelah Anda diterima, mintalah informasi tentang visa dan izin kerja yang diperlukan. Setelah mendapatkan izin kerja dan visa, berarti Anda sudah  siap untuk pergi ke negara tujuan. Pastikan semua dokumen pendukung dan persyaratan administratif terpenuhi.

  • Registrasi Nursing license di negara tujuan.

Setelah sampai di negara tujuan, daftarkan diri Anda ke health authority setempat tentunya dengan memenuhi persyaratan yang diperlukan.

Proses melamar pekerjaan perawat secara mandiri ke luar negeri bisa jadi rumit dan complicated, jadi anda harus teliti, ulet dan sabar.

Bagi yang serius, silahkan mencoba. Jika video ini bermanfaat silahkan share kepada teman yang berminat.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *